aku adalah aku

aku adalah aku
pramuka adalah hidupku !!

Minggu, 27 Juni 2010

"Mencoba kembali padaNYA"


"pa , , !!! Papa gag bisa selamanya seperti ini" ucap sandi dengan nada mengingatkan.

"maksudmu apa ? ? , , selama ini hidup kita tenang dan tak ada masalah. Siapa yg telah mempengaruhimu ?" selidik papa.

"ini bukan masalah terpengaruh pa !, , ini masalah agama, ini masalah tuhan. Selama ini kita tak mendapatkan ketenangan yg sebenarnya pa,, semuanya penuh dengan kepalsuan" sandi masih meyakinkan.

"sudahlah, , papa muak dengan ceramahmu ini , , agama ! ! Tuhan ! ! Tahu apa kamu tentang itu semua" bentak papa meninggi sambil berlalu kekamarnya.

"astagfirullah al azim" sandi terduduk lesu dengan kedua telapak tangan dimukanya.


Terkadang kita merasa bahwa kehidupan ini berjalan begitu saja tanpa ada yang mengaturnya. tak ada larangan kecuali Hukum negara dan norma masyarakat. karena dua hukum itu secara langsung memberikan sanksi jika kita bersalah. tapi kita juga tak dapat memungkiri bahwa adanya hukum TUHAN. kita sering menutup mata dan berpura-pura tak tahu jikalau kita telah melakukan kesalahan.ya... tuhan mungkin masih sayang,Ia tak menghukum kita secara langsung. masih melalui peringatan-peringatan kecil. bagaimana jika kita tak diberikan lagi kesempatan, mungkin saja secara tiba-tiba terjadi ledakan tabung gas dirumah saat kita tertidur lelap. dan tuhan memanggil kita kepelukannya tanpa kesempatan untuk bersujud terlebih dahulu.

"sampaikan rinduku pada seseorang disana hai burung-burung yg terbang keselatan ...
karena sayapku kini telah patah dan aku tak lagi seekor burung ...
aku hanyalah seseorang ...
tak lebih dari seseorang ...
hai burung-burung yang terbang keselatan ...
suatu saat sayapmu pasti akan patah ...
dan kau tak lagi seekor burung ...
kau hanyalah seseorang ...
tapi sampaikan dulu rinduku padanya ...
sebelum kau benar-benar menjadi seseorang ... !!"

begitu dalam ungkapan rinduku pada seseorang. seseorang yang setiap hari tak pernah lepas dari lamunanku. ingin kukecup dan kupeluk dia selamanya. tapi terkadang kesempatan tak pernah berpihak padaku. kenapa ????,,,
mungkin aku terlalu egois, aku merindukan seseorang melebihi rinduku padaNYA.
apakah aku pernah rindu untuk bersujud ???
apakah aku pernah rindu untuk melantunkan asmanya ???
entahlah ku tak tahu ,,,
tapi aku merindukan seseorang melebihi rinduku padaNYA !!

aku tak bisa selamanya egois. hidup tanpa tuhan dan agama akan terasa hampa. karena semua harapan dan do'a kupanjatkan padanya. hari ini kustel alarm tepat pukul 5 pagi. aku lelah terus berpaling. hari ini aku ingin memulai sesuatu yang baru. aku ingin kembali bersujud padanya.

Selasa, 15 Juni 2010

"Aku dan PUISI"

Menulis memang adalah hal yang menyenangkan. terkadang ketika kita sedang merasa marah ataupun kesal apabila dituangkan kedalam sebuah tulisan bisa menghasilkan karya yang luar biasa. atau bisa dikatakan menulis adalah pengalihan emosi yang positif.

puisi untukku bukanlah hal yang baru. karena memeang sudah dari kecil aku suka menulis puisi. hanya sekedar iseng ataupun kuikutkan ke dalam berbagai lomba. seringkali menang dan kalahpun jumlahnya tak sedikit. tapi itulah nikmatnya sebuah perlombaan. 2 puisiku baru-baru ini memenangkan perlombaan.
alhamdulillah ..
jadi lebih semangat menulis

1. juara 2 FKIP EXPO (Universitas Riau)

“Perjalanan 23 September”

Ini adalah sebuah perjalanan

Naiklah dan berlayar di atasnya

Tak satupun yang akan kau kenal

Silih berganti dan terus naiklah

Siapapun akan dipaksa menaikinya

Yang terpenting naiklah

Melaju dan teruslah melaju

Terlindaslah sudah kerikil-kerikil pengharapan

Terlindaslah sudah jejak-jejak kepalsuan

Tapi janganlah terlalu dipikirkan

Biarlah semua terbang bersama debu-debu pengkhianatan

Perjalanan ini memang mengherankan

Di perjalanan ini …..

Seorang pemuda yang gagah harus mengaku kalah

Kepada tua renta yang telah banyak mengenal dunia


Di perjalanan ini …..

Tak semua tua renta berjaya

Siapa yang lemah maka dialah yang kalah

Ditinggal diantara keramaian yang sunyi

Dan akan terbunuh didalam kebingungan

Di perjalanan ini …..

Penuh dengan kegusaran

Setiap orang harus siap mendengar dan didengarkan

Karena nasib adalah satu persamaan

Di perjalan ini …..

Tempat bagi yang terbuang

Bercerita atas manis dan pahit anakku sayang

Sungguh dan sungguh mengherankan

Di perjalanan ini tentu ada senyuman

Mungil, penuh cinta, dan perhatian

Uluran kasih bagi si kecil yang tengah dibebani beratnya derita kekejaman dunia

Tapi itu bukanlah apa-apa


Perjalanan ini penuh kecemasan

Bayang-bayang penyesalan yang tengah ditinggal pergi

Iblis tanpa ada pengampunan

Janganlah kau coba untuk melompat

Dan memegang samurai ksatria itu

Takkan ada gunanya

Yang ada hanyalah kau yang akan

Ditinggal oleh perjalanan ini

Perjalanan ini pasti berakhir

Bersiap dan berkemaslah

Menantang cobaan yang akan datang

Karena diperjalanan ini

Telah terbentuk mental-mental baja

Dan telah terukir jiwa-jiwa ksatria

2. Menang lomba puisi kocaknya mbak fanny

gag pernah nyangka bakalan menang. setelah melihat antusias peserta dan banyaknya kreatifitas. yaaapppzzzz,,,,, senang bgt dah !!
thnx ya mbakk ,,,
di tunggu novelnya .. heheheheehe

"mak,,,, !!! nasib anakmu di akhir bulan"




mak,,, !!
ingatkah kau dulu saat aku masih di kandungan
ku tunggu sampai sembilan bulan
setelah itu mak ,,, !
aku tak tahan ingin melihat dunia
dan kau brojolkan aku dirumah dukun tetangga

mak ,,,
ingatkah kau dulu saat aku masih di gendongan
ku tunggu sampai 12 bulan
setelah itu mak ,,,
aku tak tahan ingin berjalan
dan kau biarkan aku jatuh diselokan

mak,,,,!!!
ingatkah kau dulu waktu aku baru masuk SD
Kau bilang padaku
"jadilah anak yang pintar,,, jangan seperti bapak kau ??"
sampai detik ini
saya masih bingung sendiri
"apakah bapak saya bodoh mak ???"

mak,,,,!!
ingatkah kau saat aku lulus SMA
Kau bilang padaku
"raihlah cita-citamu samapai titik darah penghabisan"
aku terharu mak ,,,
dan aku berjanji akan membanggakanmu ,,

mak ,,,!!
semua dalam hidupku pasti kau tahu dan kau ingat
tapi jangan cerita di bawah ini kau lihat

mak,,,,!!
kau tak perlu ingat hari ini
kau tak perlu tahu hari ini
hari ini tanggal 30 puluh di kalender bulan juni
mak,,,,
beginilah nasib anakmu di akhir bulan
lapar dan dahaga harus ku tahan
karena uang kiriman yang pas-pasan

mak ,,,,!!!
malam hari di akhir bulan
ku main di kos kosan kawan
berharap dapat traktiran
tapi kalau tak dapat itulah takdir tuhan ,,,

mak ,,, !!
aku ingin kau tahu ,,,
bahwa aku ingin mengucapkan "i luph u"


Puisi ini saya dedikasikan buat mak saya tercinta ,,,,!!
dalam rangka lomba oleh
www."vixxio.com/" dan "http://just-fatamorgana.blogspot.com/"


kalau menang saya mau Novel berjudul Zizi : Saksi Bulan madu (karya Lusiwulan)

tuhan berikan mukjizatmu !!

Jumat, 11 Juni 2010

horeeeeee "Menang"

ikutan lomba itu ternyata seru banget. mengasah kreatifitas dan maningkatkan jiwa sportifitas. alhamdulillah kalo menang. yang pastinya bangga dan axis !!

1. lomba fhotographi

lomba yang diadakan BEM Universitas Riau dengan tema "MY MOTHER MY HERO"

HOREEE juara satu ,,,,,,,,,




2. lomba desaign poster "VISIT RIAU"

Lomba oleh BEM FKIP

Horeeee juara satu ,,,,

Sabtu, 05 Juni 2010

"Award pertamaku"



duuuuhhhhh
anak ingusan di dunia blog dapat award ,,
jiaaaaaaaaahhhhh
senangnya ,,
gag nyangka bakalan ada yang ngasih ,,,
thnax bgt buat Nhiaiaia

pertama-tama alhamdulillah buat tuhan yang maha esa atas anugrah yang telah diberikan ,,,
untuk kedua orang tuaku ,,,
untuk mama di syurga ,,
untuk seluruh teman dan sahabat ,,,
serta seluruh reri's lovers di seluruh indonesia ,,

*huaaaaaaa
berasa jadi artis saiia !!!

norak gag sich !!

Rabu, 02 Juni 2010

Heyy y y kau "anak berwajah india"


Ini adalah coretan seorang sahabat, , ungkapan hati untuk seseorang yg sangat dikaguminya, , sebuah goresan hati yg tak akan bisa sepenuhnya terungkap, , ungkapan istimewa untukmu "anak berwajah india"

hey y kau anak yg berwajah india, ,
tahukah . .
Bahwa kau selalu membuatku merindukanmu . .
Terkadang aku seperti seorang pasien sebuah rumah sakit jiwa karena terlalu menggilaimu . .

Hey y kau . .
Tahukah kau bahwa aku selalu di anggap sedikit aneh oleh teman2 dekatku karena kau selalu ada di dlm byanganku . .

Sekarang . .
Kau membuatku bahagia dan tersiksa . . .
Kurasa kau termasuk ke dalam barisan orang2 yg sangat berarti di hidupku . .
Terkadang kau membuatku tersenyum sendiri dan lebih optimis menatap dunia . .

Hey y kau . .
Aku ingin kau slalu menjadi sahabatku . .